Kapoldasu Diangkat Jadi Pembina Pujakesuma Sumut
Lensamedan- Kapolda Sumatera Utara Irjen Martuani Sormin Siregar mendapat kehormatan diangkat sebagai pembina DPP Pujakesuma Sumatera Utara.
Penetapan posisi pembina itu diberikan spontan ketika kapoldasu bersilahturahmi ke kantor DPP Pujakesuma, Jumat (272/12/19).
Kedatangan Kapolda Sumut Irjen Pol.Drs. Martuani Sormin M.Si beserta PJU Polda Sumut di sambut oleh Ketua Umum DPP PKB Pujakesuma H. Suratman, dan sekitar 200 orang anggota Pujakesuma..
Dalam kesempatan tersebut Kapolda Sumut merasa sangat senang karena di sambut dengan hangat oleh seluruh anggota Pujakesuma.
"Indonesia ini punya beragam suku dan budaya dan kita harus bisa hidup berdampingan bersama dengan rukun dan damai" ucap Irjen Martuani.
Dalam Silaturrahmi ini seluruh anggota DPP Pujakesuma langsung meminta Kapolda Sumut langsung di angkat sebagai pembina Pujakesuma. Dan Kapolda Sumut pun bersedia dan menyambut dengan senang hati.
Pengesahan Kapolda Sumut sebagai Pembina Pujakesuma di tandai dengan pemotongan tumpeng dan pemakaian lurik kejawen dan blangkon oleh Ketua umum DPP Pujakesuma di saksikan seluruh anggota Pujakesuma. Kapolda Sumut pun langsung di panggil dengan sebutan akrab "Mas Martuani" oleh seluruh anggota Pujakesuma.
Tak lama bersilahturahmi yang ditutup dengan makan siang bersama, kapoldasu dan rombongan melanjutkan kunjungan ke Mesjid Baiduzzanam Sunggal untuk safari Jumat.
(Medan)
Belum ada Komentar untuk "Kapoldasu Diangkat Jadi Pembina Pujakesuma Sumut"
Posting Komentar