Siapkan Pasukan Pengamanan, Polda Sumut Tetap Fokus Amankan Gereja
Lensamedan- Kepolisian Daerah Sumatera Utara memfokuskan pengamanan malam pergantian tahun di rumah ibadah dan juga daerah yang menjadi pusat keramaian seperti lapangan Merdeka.
Kapolda Irjen Martuani Sormin mengatakan, umat kristiani masih akan menggelar ibadah tutup tahun di gereja. Karena itu pengamanan gereja masih menjadi fokus disamping tempat-tempat keramaian.
"Rumah ibadah gereja masih menjadi fokus pengamanan kita di malam pergantian tahun, termasuk pusat keramaian seperti lapangan merdeka dan daerah wisata," kata Martuani seusai apel pasukan pengamanan malam tahun baru di lapangan Benteng, Selasa (31/12/2019).
Martuani Sormin menyebutkan, pergantian tahun juga masih tidak terlepas dari kejahatan konvensional, karena itu pihaknya mengerahkan personil dari berbagai satuan baik yang berpakaian seragam mau pun berpakaian preman.
"Kejahatan konvensional di malam pergantian tahun tentunya tetap harus kita waspadai termasuk juga ancaman teror. Karena itu kita diback up Kodam I Bukit Barisan," ujarnya.
Pangdam I Bukit Barisan Mayjend MS Fadillah menambahkan, ada banyak acara yang dilakukan masyarakat pada malam pergantian tahun, dari mulai zikir akbar, kumpul keluarga mau pun beraktivitas dengan komunitas. Karena itu, pihaknya dengan senang hati memback up pihak kepolisian.
"Seperti yang saya katakan tadi, ada banyak pilihan acara yang bisa dilakukan di malam tahun baru, jadi kita akan back up untuk memastikan semua aman," kata Pangdam.
Apel pengamanan pasukan yang digelar Selasa sore juga dihadiri Plt Walikota Medan Akhyar Nasution dan wakil ketua DPRD Sumut.
(Medan/Jul)
Belum ada Komentar untuk "Siapkan Pasukan Pengamanan, Polda Sumut Tetap Fokus Amankan Gereja"
Posting Komentar