Puluhan Kali Mencuri Sepeda Motor, Pelaku Curanmor Ditembak Polisi


Lensamedan-Satreskrim Polrestabes Medan berhasil menangkap pelaku curanmor yang sangat meresahkan warga Kota Medan. Pelaku yang telah beraksi di puluhan lokasi tersebut terpaksa ditembak polisi karena mencoba melawan saat hendak ditangkap.

Dari informasi yang diperoleh bahwa pelaku adalah berinisial DP alias Godek (23) warga Jalan Pasar V Tembung, Gang Salak, Medan. Di mana, aksi pelaku tercatat dua kali di wilayah hukum Polrestabes Medan yakni Percutseituan, LP/177/K/I/2020/sek Percut Sei Tuan, Kamis 23 Januari 2020 dan Medan Area, STPL/119/K/II/2020/Sek Medan Area.

Kasatreskrim Polrestabes Medan AKBP Maringan Simanjuntak mengatakan bahwa sesuai laporan korban yakni di Jalan Raya Menteng dan Jalan Wiliam Iskandar.

"Aksi pelaku pertama terjadi pada Rabu (22/1) lalu. Menurut pengakuan korban bahwa sepeda motor Yamaha Vixion yang terparkir telah raib. Di laporan lainnya, pada Senin (17/2) lalu, korban lainnya juga kehilangan sepeda motor di dalam teras rumahnya sendiri," kata Maringan, Selasa (25/2/2020).
 
Atas laporan kedua korban, Satreskrim Polrestabes Medan langsung melakukan penyelidikan dan penangkapan.

"Kami amankan pelaku di Jalan Air Bersih, di sebuah rumah kost , Sabtu (22/2). Dari hasil interogasi yang dilakukan, pelaku mengakui perbuatannya melakukan pencurian bersama rekannya berinisial MA yang saat ini buron (DPO)," jelas Maringan.

Maringan mengungkapkan bahwa saat dilakukan pengembangan untuk mencari barang bukti, pelaku mencoba kabur serta melakukan perlawanan terhadap petugas dengan menggunakan besi tajam.

"Sudah diberi tindakan peringatan, tetapi tidak diindahkan oleh tersangka. Terpaksa petugas melakukan tindakan tegas terukur pada kaki pelaku. Selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapatkan perawatan medis," ungkap Maringan.

Dari aksi yang dilakukan pelaku, polisi menetapkan dua orang lainnya sebagai DPO yang berinisial MA (rekan pelaku) dan BO (penadah). Pelaku mengaku telah melancarkan aksi pencurian sepeda motor sebanyak 22 kali.

"Dari tangan pelaku, polisi mengamankan barang bukti berupa satu unit sepeda motor, Honda Vario, gembok, kunci leter Y, dua leter T, jaket dan celana," tutup Maringan.

(Medan)

Belum ada Komentar untuk "Puluhan Kali Mencuri Sepeda Motor, Pelaku Curanmor Ditembak Polisi"

Posting Komentar

Semangat Kebersamaan, Ribuan Peserta Ikuti Pawai Ta'aruf Meriahkan Pembukaan MTQ ke-58 Kota Medan

LensaMedan - Suasana meriah dan semangat kebersamaan terpancar di Pawai Taaruf MTQ ke- 58 Tingkat Kota Medan tahun 2025, Sabtu (19/4/25) di ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel