PDI Perjuangan Tak Akan Berkoalisi Dengan Demokrat dan PKS


Lensamedan- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menegaskan tak akan berkoalisi dengan Partai Demokrat dan PKS mengingat kedua partai tersebut berada di luar pemerintahan. 

Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat mengatakan, partai mengambil keputusan atas dasar pertimbangan ideologis bagaimana pancasila dijalankan dalam seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Apalagi banyak aspirasi yang meminta untuk tidak bekerja sama dengan Partai Demokrat dan PKS," ujar Djarot Saiful Hidayat, Minggu (19/7/2020).

Menurut Djarot, keberadaan Partai Demokrat dan PKS yang berada di luar pemerintahan, sehat bagi demokrasi.

Lagipula, menurut pria yang menjabat sebagai Plt Ketua DPD PDIP Sumut itu, partainya terus mendorong kerjasama politik dengan seluruh partai pengusung pemerintahan Joko Widodo. 

"Kerjasama parpol dalam pilkada mendatang merupakan embrio kerjasama pemilu 2024 yang akan datang," sebut Djarot.

PDI Perjuangan menurut Djarot terus mengedepankan semangat gotong royong dan siap bekerja sama dengan parpol pendukung pemerintah. Ia mengatakan sikap PDIP tersebut sebagai reaksi dari mesranya Demokrat dan PKS di luar pemerintahan sebagai oposisi. 

"Sikap politik antara Partai Demokrat dan PKS justru memberikan peta ke depan bagaimana kedua partai tersebut semakin beriringan dalam kerjasama politik yang berbeda dengan arah PDIP," tambahnya.

PDIP, kata Djarot di dalam setiap proses kaderisasi partai selalu mengedepankan pentingnya kesadaran ideologi berdasarkan pancasila, kesadaran politik, kesadaran organisasi dan menyelesaikan masalah rakyat. 

"Kami juga selalu memupuk kesadaran di dalam kehidupan berbangsa yang satu, namun dengan keanekaragaman sebagai rahmat," ungkapnya.

Hingga saat ini, PDI Perjuangan belum mengumumkan siapa calon yang akan diusung pada pilkada Kota Medan mendatang. Sejauh ini dua nama yang digadang-gadang maju dalam pilkada yakni Akhyar Nasution yang merupakan petahana dan Bobby Nasution yang merupakan menantu Presiden Joko Widodo.


(Medan)

Belum ada Komentar untuk "PDI Perjuangan Tak Akan Berkoalisi Dengan Demokrat dan PKS"

Posting Komentar

Semangat Kebersamaan, Ribuan Peserta Ikuti Pawai Ta'aruf Meriahkan Pembukaan MTQ ke-58 Kota Medan

LensaMedan - Suasana meriah dan semangat kebersamaan terpancar di Pawai Taaruf MTQ ke- 58 Tingkat Kota Medan tahun 2025, Sabtu (19/4/25) di ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel