Terus Berbenah, Kampung Sejahtera Berpotensi Dikembangkan Jadi Kampung Ecotourism
Dukungan ini
disampaikan langsung oleh Kepala Dinas DKP, M Husni saat bincang santai
'Kampung Sejahtera Menuju Ecotourism', di pinggir Sungai Babura, Jalan Zainul
Arifin, Medan, Rabu (24/2/2021).
Bincang
santai ini dihadiri berbagai elemen masyarakat seperti pegiat lingkungan,
jurnalis, pegiat arung jeram, pegiat wisata serta beberapa perwakilan korporasi
seperti PT TPL dan lainnya.
"Ecotourism
ini adalah konsep yang jadi bagian dari kemasan juga. Artinya, banyak hal yang
pelan-pelan harus kita benahi bersama disini," ujar Husni.
Husni
mengatakan, Kampung Sejahtera menjadi salah satu ikon wisata pinggir sungai
sangat berpotensi untuk terwujud. Lokasinya yang berada di pinggiran sungai
ditambah nilai historis yang kuat sebagai ikon keberagaman di Kota Medan
menjadi peluang besar untuk menarik perhatian.
"Tinggal bagaimana kita mengemas wajah Kampung Sejahtera ini. Kita kemas kulinernya, kita jaga keindahan sungai dengan menjaga kebersihan. Pelan-pelan saja, saya yakin kita bisa," katanya.
Lurah Petisah Tengah, Juni Herdian pun mengatakan hal yang sama. Semangat tinggi untuk merubah stigma negatif terhadap kampung ini membuat mereka sangat mendukung.
"Kami
dari kelurahan sangat senang melihat semangat dari warga disini. Semua
menunjukkan kemauannya untuk berbenah, itu terlihat dari gotong royong yang
rutin dilakukan. Kami mendukung apapun itu untuk kemajuan kampung
sejahtera," ujar Juni
PT TPL yang
turut hadi dalam diskusi menyatakan dukungan
mereka kepada warga Kampung Sejahtera menjadi bagian dari wujud kehadiran
mereka. Dalam hal ini mereka mendukung dengan memberikan edukasi pengolahan
minyak Eucalyptus.
"Bibit
Eucalyptus sudah kita serahkan dan sudah ditanah warga. Selanjutnya lewat UKM
binaan kami nantinya akan trun mengajari mereka proses penyulingan minyak. Ini
akan menjadi produk yang dapat menopang ekonomi merek kedepannya," ujar
Koordinator Humas Medan PT TPL, Dedy Armaya.
Sebelumnya,
Ketua Perhimpunan Pemuda Pemudi Kampung Sejahtera, Aminurrasid menjelaskan
bincang santai seperti ini selalu mereka lakukan dengan harapan berbagai pihak
memberikan dukungan dan masukan kepada mereka.
"Kami
sangat bersyukur sejauh ini banyak sekali pihak yang mendukung kami untuk
merubah stigma kampung ini. Harapan kami agar semua pihak bersedia memberikan
sumbangsih pemikiran untuk kemajuan kampung kami," tutupnya. (*)
(Medan)
Belum ada Komentar untuk "Terus Berbenah, Kampung Sejahtera Berpotensi Dikembangkan Jadi Kampung Ecotourism"
Posting Komentar