Forkom Polda Sumut Melayat Ke Rumah Jurnalis Senior Henri Sianturi
Lensamedan - Kepergian jurnalis
senior di Sumatera Utara, almarhum Henri Sianturi memunculkan duka mendalam
bagi kalangan pers di Sumatera Utara. Suasana duka ini terlihat jelas saat
puluhan jurnalis di Kota Medan melayat ke rumah duka di Jalan Garu 3 No 120,
Kecamatan Medan Amplas, Jumat (20/8/2021).
"Kami sangat berduka atas
kepergian sahabat kami. Beliau merupakan sosok yang sangat bersahaja dan kita
tentu sangat kehilangan sosok seperti beliau dalam dunia jurnalis di Sumatera
Utara," kata Ketua Forum Wartawan Komunikasi Polda Sumatera Utara, Jhon
Damanik saat menyampaikan kata penghiburan kepada keluarga alm Henri Sianturi.
Diantara para pelayat dari kalangan
jurnalis ini terlihat beberapa jurnalis seior yang merupakan sahabat dari Henri
Sianturi seperti Ketua PWI Sumut Hermansjah (Analisa), Khairul Muslim (Medan
Pos), Edward Tahir (Waspada), George Tambunan (Medan Pos), Zailani Tanjung (Sindo).
Chairum Lubis (Pewarta) dan beberapa jurnalis lainnya.
"Beliau ini merupakan salah
satu jurnalis yang menjadi panutan bagi kita semua. Beliau selalu menunjukkan
integritas sebagai seorang jurnalis dalam melaksanakan tugas memberi informasi
kepada masyarakat. Semoga beliau diterima di sisiNya dan keluarga diberi
ketabahan," ujar Ketua PWI Sumut, Hermansjah.
Dalam kesempatan tersebut, Forum
Wartawan Komunikasi Polda Sumut menyerahkan tali asih dan paket sembako kepada
keluarga alm Henri Sitorus yang diterima langsung oleh istri Boru Lubis
didampingi Arnold Sianturi yang merupakan adik kandung alm Henri Sianturi. (*)
(Medan)
Belum ada Komentar untuk "Forkom Polda Sumut Melayat Ke Rumah Jurnalis Senior Henri Sianturi"
Posting Komentar