14 Tahun Menanti, Akhirnya Bupati Zahir Resmikan Unit Metrologi Legal dan Pasar Tertib Ukur
Foto : Bupati Zahir resmikan unit Metrologi legal dan Pasar Tertib Ukur Tanjung Tiram. (Erwin/Reza |
Lensamedan - Bupati Batu Bara Zahir meresmikan Unit Metrologi Legal dan pasar tertib ukur, hal ini dinilai baru di kabupaten Batu Bara yang nantinya akan melindungi konsumen. Selainitu juga untuk memastikan barang produksi memenuhi standar dimensi dan kualitas untuk meningkatkan industri dan perdagangan, Rabu (10/11/2021).
Unit Metrologi Legal ini merupakan unit pelayanan terpadu Direktorat Jenderal Perindustrian Perdagangan yang mengatur pelayanan perizinan alat-alat ukur dasar timbang dan perlengkapan.
Unit Metrologi Legal merupakan unit ke 370 yang sudah di dirikan di Indonesia, nantinya akan mengawasi dan memastikan barang produksi dari sisi pengukuran, massa dan volume serta kualitas sesuai dengan syarat dan keakuratan kebutuhan perdagangan baik di tingkat daerah, nasional maupun internasional.
Koordinator bidang Kelembagaan dan Penilaian Kemetrologian Hero Sobroto mengatakan, hadirnya Metrologi Legal di kabupaten Batu Bara ini sebetulnya adalah realisasi dari pelaksanaan amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Pemda) kewajiban kabupaten / kota memberikan pelayanan kepada masyarakat yaitu menyelenggarakan Metrologi Legal dan pengawasan Kemetrologian.
“Bentuk ini tidak bisa dilepaskan dari partisipasi masyarakat, di mana pelaku usaha yang menggunakan alat ukur tapi itu setelah di tera harus di pastikan digunakan dengan benar. Kemudian setiap setahun sekali, dua tahun sekali akan di daur ulang kembali supaya tidak terjadi kerugian, “ ujarnya.
Setelah meresmikan Unit Metrologi Legal Bupati Zahir bersama Ketua DPRD Batu Bara M. Safi’i. SH Koordinator bidang Kelembagaan dan Penilaian Kemetrologian Hero Soebroto, Disperindag kabupaten Batu Bara Ahmadan Choir dan Forkopimda Batu Bara melihat alat ukur Standarisasi Perdagangan milik PT. Inalum dan PT. Prima Multi Terminal di kecamatan Medang Deras.
Selanjutnya, Bupati Zahir bersama Kepala Balai Standarisasi Metrologi Legal juga melihat proses pengukuran satuan barang hasil produksi Aluminium di pabrik PT. Inalum.
Tak hanya itu, timbangan atau alat ukur canggih dengan teknologi pengukuran sensor pergerakan atau Wedding In Motion di PT. Prima Multi Terminal juga tak luput di perhatikan. Alat ini juga dapat mengukur muatan truk hanya dengan sensor pergerakan dan terintegrasi dengan alat ukur di Pelabuhan Peti Kemas.
Tak berhenti sampai di situ, Bupati Zahir beserta rombongan juga melihat kesiapanalat ukur barang produksi pada unit terkecil, yaitu hasil produksi di pasar ikan Tanjung Tiram. DisiniPemerintah telah menyiapkan alat ukur volume produksi nelayan sebelum di kemas dan didistribusikan ke daerah lain.
Tujuan lain Bupati Zahir adalah meresmikan pasar ikan Tanjung Tiram sabagaipasar tertib ukur guna mendukung pertumbuhan ekonomi dan menjaga kualitas dan kuantitas produksi barang sesuai standar pengukuran.
Bupati Zahir mengatakan, disini kita meresmikan bahwa pasar ikan ini kita jadikan pasar tertib ukur pasar ikan Tanjung Tiram.
Kemudian apa itu pasar tertib ukur, bahwa setiap masyarakat, setiap konsumen yang membeli dari pasar ini ukuranyaharus sesuai timbangannya sesuai terukur kalau satu kilo satu kilo, nah, bagaimana supaya ini tertib, nah timbangannya dilakukan tera oleh Pemerintah.
“Kita tadi baru meresmikan juga dengan pak Direktur bahwa di Batu Bara sudah ada Unit Metrologi Legal, jadi kita sudah bisa mentera sendiri nggak perlu ke Tebing dan nggak perlu ke Asahan, kita sudah punya alat itu dan ini sudah kita nantikan 14 tahun tidak ada, hari ini sudah kita resmikan, ada di Batu Bara unit pelayanan itu,“ ujar Bupati Zahir.
Reporter : Erwin/Reza
Belum ada Komentar untuk "14 Tahun Menanti, Akhirnya Bupati Zahir Resmikan Unit Metrologi Legal dan Pasar Tertib Ukur"
Posting Komentar