Pertamina Minta Pengelola SPBU Sediakan Toilet Gratis


Lensamedan -  PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) menegaskan sudah menyampaikan pemberitahuan kepada pengelola SPBU untuk menyediakan toilet  gratis.   

Hal ini menurut Area Manager Communication Relation & CSR Sumbagut PT Pertamina Patra Niaga, Taufikurrahman menindaklanjuti permintaan Menteri BUMN Erick Tohir kepada direksi Pertamina.

"Ya, sesuai arahan Menteri BUMN Erick Thohir. Kita memberikan arahan kepada pihak SPBU, kita harapkan (toilet) gratis," kata Taufikurrahman di Medan, Selasa (23/11/2021).

Ia menjelaskan, arahan Erick Tohir  itu wajib diikuti oleh pengelola SPBU di wilayah kerja PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara yang menaungi wilayah kerja Sumatera Utara, Sumatera Barat, Aceh, Riau dan Kepulauan Riau.

"Akan kita tindak lanjut, sesuai dengan arahan pimpinan. Intinya, masih kita bicarakan. Bagaimana juga, kita usahakan seperti arahan pak Erick Tohir," jelas Taufikurrahman.

Taufikurrahman juga mengucapkan terima kasih atas masukan Menteri BUMN dan  masyarakat untuk membuat Pertamina lebih baik. 

“Toilet merupakan fasilitas yang disediakan untuk pengguna SPBU. Kami ingatkan kepada seluruh SPBU untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, tidak hanya bbm namun juga termasuk memastikan ketersediaan toilet secara gratis dan memperhatikan kebersihan  dan kenyamanannya,” tambahnya.

Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir dalam rekaman video yang diunggah di media sosial meminta kepada direksi Pertamina agar seluruh toilet di semua SPBU Pertamina yang dikelola langsung maupun dikerjasamakan dengan swasta bersifat gratis atau tidak dipungut biaya.

"Kepada direksi Pertamina, saya mengharapkan fasilitas umum seperti ini harusnya gratis, karena kan sudah dapat (keuntungan) dari penjualan bensin, selain itu ada juga toko kelontongnya. Jadi masyarakat mestinya mendapatkan fasilitas tambahan," ujar Erick Thohir seperti dikutip dari akun Instagram resminya @erickthohir.(*)



(Medan) 


Belum ada Komentar untuk "Pertamina Minta Pengelola SPBU Sediakan Toilet Gratis "

Posting Komentar

Tindak Lanjut Kasus Net89, Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset

LensaMedan - Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri kembali menyita aset dari para tersangka penipuan dan p...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel