Edy Rahmayadi Dampingi Jokowi Bagikan Bantuan Modal di Pasar Kebun Lada Binjai
Lensamedan - Kunjungan kerja terakhir di Sumatera Utara (Sumut) Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyempatkan bercengkarama bersama pedagang Pasar Kebun Lada, Jalan Perintis Kemerdekaan Binjai, Jumat (4/2/2022).
Jokowi bersama Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, serta rombongan tiga menteri lainnya menyapa dan memberikan bantuan sebesar Rp1,2 juta dan kaos Jokowi pada masyarakat.
Masyarakat tampak antusias menyambut kedatangan Presiden Jokowi. Mereka memadati sepanjang jalan dan pasar Kebun Lada, untuk menyapa dan melihat secara langsung Presiden Jokowi. Sejumlah anak sekolah juga tampak melambaikan bendera merah putih kecil di tangannya, saat rombongan Presiden Jokowi melintas di hadapan mereka.
Sesampainya di Pasar Kebun Lada, Presiden Jokowi didampingi Gubernur Edy Rahmayadi menyapa satu persatu pedagang.
Juga hadir Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, dan Wali Kota Binjai Amir Hamzah.
Hasan, salah satu pedagang yang menerima kaos Presiden Jokowi, merasa senang mendapat kaos tersebut serta dapat bertemu langsung dengan Presiden Jokowi.
"Senang kali bang bisa langsung ketemu sama Pak Jokowi langsung dan dapat kaos lagi," katanya.
Selain pada Jokowi, masyarakat juga antusias menyapa Gubernur Edy Rahmayadi dan meminta foto bersama. Salah seorang pedagang lainnya di Pasar Kebun Lada, yang bernama Rahma, mengaku sangat terbantu dengan bantuan yang diberikan oleh Presiden Jokowi. Ia akan menggunakan bantuan tersebut untuk menambah usahanya dalam berjualan telur.
"Buat modal tambah telur," ungkap Rahma.
Rahma juga menyampaikan terima kasih kepada Presiden Jokowi, karena selain mendapatkan bantuan tunai juga mendapatkan bantuan sembako untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
"Dikasih Pak Jokowi sembako sama ada bantuan tunai Rp1,2 juta. Kami ucapkan sama Pak Jokowi, terima kasih banyak semoga Pak Jokowi sehat-sehat selalu, berkah umur, dilapangkanlah rezekinya," ungkap Rahma.
Senada, Teti Sihole, yang juga pedagang di Pasar Kebun Lada, mengaku senang dengan kedatangan Presiden Jokowi ke pasar tersebut. Ia pun berharap, Presiden Jokowi dapat berkunjung kembali ke Kota Binjai dan mengunjungi para pedagang di sana.
"Senang sekali, kalau bisa Pak Jokowi sering-sering datang ke Binjai. Terima kasih banyak buat Bapak Jokowi karena telah membantu kami pedagang kecil di sini," ujar Teti.
Menutup kunjungan kerjanya di Sumut Presiden Jokowi bersama rombongan menunaikan Salat Jumat berjemaah di Masjid Al Ikhlas, Kota Binjai. Selanjutnya Presiden dan rombongan dijadwalkan akan kembali lepas landas menuju Bandara Internasional Soekarno Hatta di Tangerang. (*)
(Binjai)
Belum ada Komentar untuk "Edy Rahmayadi Dampingi Jokowi Bagikan Bantuan Modal di Pasar Kebun Lada Binjai"
Posting Komentar