Tim Gabungan Satpol PP Gencar Lakukan Penertiban Papan Reklame Menyalahi Aturan


Lensamedan - Tim gabungan Satpol PP Kota Medan terus melakukan razia penertiban papan reklame yang menyalahi aturan, Selasa (26/7). Penertiban ini dilakukan di sejumlah ruas jalan di Kota Medan. Salah satunya di jalan HM Yamin SH, Kelurahan Perintis, Kecamatan Medan Timur tepatnya didepan kantor Dinas Pariwisata Kota Medan.

Dipimpin Kasatpol PP Kota Medan diwakili Kabid Penegak Peraturan Perundang undangan Daerah, Toga Aruan, Tim gabungan yang terdiri dari Satpol PP, BPPRD, Dinas Kebersihan dan Pertamanan , Dinas Perhubungan dan Kecamatan Medan Timur ini menurunkan dan membongkar papan reklame yang bermasalah tersebut.

Awalnya Tim Gabungan dengan menggunakan tangga menurunkan reklame yang terpasang di papan reklame. Kemudian dengan memakai alat las, tim gabungan memotong satu persatu besi kerangka papan reklame. Dengan penuh kehati-hatian petugas menurunkan besi tersebut.

Kabid Penegak Peraturan Perundang undangan Daerah, Toga Aruan, mengungkapkan bahwa Satpol PP bersama tim gabungan terus gencar melakukan razia penertiban reklame setiap hari. Selain menertibkan papan reklame yang tak berizin, Satpol PP juga menertibkan reklame yang dalam pemasangannya menyalahi aturan.

"Penertiban dan pembongkaran papan reklame yang bermasalah ini dilakukan guna menegakkan  peraturan yang sudah ditetapkan oleh Pemerintah Kota," Jelasnya.

Kepada pihak advertising, Toga Aruan berharap kedepannya ketika melakukan pemasangan reklame agar tetap mengikuti peraturan dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh Pemko Medan. "Mari kita ikuti aturan yang telah ditetapkan guna menjadikan kota Medan yang lebih indah dan tertata rapi sesuai dengan visi dan misi Wali Kota Medan Bobby Nasution," sebutnya.

(Medan)

 

Belum ada Komentar untuk "Tim Gabungan Satpol PP Gencar Lakukan Penertiban Papan Reklame Menyalahi Aturan"

Posting Komentar

Mobil Ketua Tim Pemenangan Edy-Hasan Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas di Tapsel

LensaMedan - Jelang pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara 2024, terjadi kecelakaan lalu lintas yang melibatkan tim pemenangan...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel