Edy Rahmayadi Optimis Sumut akan Miliki Atlet Basket Handal

Lensamedan - Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Edy Rahmayadi, optimistis Sumut akan memiliki atlet-atlet basket yang handal. Setelah menyaksikan pelatihan Junior National Basketball Association (NBA) yang diikuti 5.500 pelajar se-Sumut dan berhasil meraih rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).

“Saya harapkan ini menjadi motivasi bagi para pelajar dan generasi muda untuk lebih giat berlatih basket, dan ini akan menjadikan Sumut mempunyai atlet-atlet basket yang handal,” ujar Gubernur Edy Rahmayadi usai membuka pelatihan Junior NBA di Gedung Serbaguna Pemprov Sumut, Jalan Willem Iskandar, Deliserdang, Senin (5/9/2022). 

Pada kesempatan itu, Gubernur juga menerima piagam rekor MURI atas peserta terbanyak mengikuti pelatihan Junior NBA.

Selain itu, menurut Gubernur, ke depan Pemprov Sumut juga akan terus memperbanyak turnamen basket, termasuk di kalangan pelajar. Sehingga muncul bibit-bibit baru pemain basket Sumut. 

“Selanjutnya ini (basket) akan dibuat turnamen-turnamen,” katanya. 

Edy Rahmayadi juga berpesan kepada para pelajar dan guru olahraga yang hadir, untuk selalu menjaga tubuh tetap sehat. Dengan tubuh yang sehat, akan semakin banyak kegiatan yang bisa dibuat dan prestasi yang dapat diraih.

“Kalau jasmani sehat, kalian bisa berkegiatan tanpa masalah badan, jauh dari narkoba, dan pastinya jika sehat kalian akan bisa berbuat untuk bangsa Indonesia ini,” kata Edy. 

Usai sambutan, Edy pun ditantang menembak bola bakset ke dalam ring. Diiringi dengan tepukan tangan ribuan peserta, Edy pun berhasil menembakkan bola ke dalam ring, pada tembakan ketiga. Sontak ribuan peserta bersorak dan bertepuk tangan lebih meriah. 

Associate Vice President Global Marketing Partnerships NBA Asia Jim Wong menyebutkan, pelatihanan diikuti 5.500 peserta itu merupakan pelatihan Junior NBA terbesar di Asia, bahkan dunia. Untuk itu, Jim mengapresiasi Gubernur Sumut yang telah berkontribusi terlaksanamya kegiatan tersebut. 

"Ini tidak akan terjadi, tanpa dukungan Gubernur, apresiasi kita pada Gubernur Edy Rahmayadi terima kasih, " ujar Jim. 

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Sumut Asren Nasution mengharapkan Rekor MURI tersebut menjadi motivasi bagi para pelajar dan guru olahraga untuk bermain basket. Selanjutnya, Pemprov Sumut akan mengadakan turnamen pelajar basket guna menghidupkan gelora olahraga basket di Sumut. 

"Ini bisa menjadi semangat untuk para pelajar kita bermain basket, apalagi ini kita dalam rangka menyambut Pekan Olahraga Nasional 2024," kata Asren. (*)


(Deliserdang)  

 

Belum ada Komentar untuk "Edy Rahmayadi Optimis Sumut akan Miliki Atlet Basket Handal"

Posting Komentar

Deepavali Berlangsung Meriah, Wali Kota Medan: Supaya Masyarakat Bisa Merayakan dan Saksikan

LensaMedan - Perayaan Deepavali tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Pemko Medan di sepanjang jalan Zainul Arifin berlangsung dengan sangat ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel