PAG Bantu Seragam Olahraga Siswa SMAN 7 Lhokseumawe


Lensamedan - Dalam rangka menyambut perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-78 serta Sinergi BUMN Peduli di bidang pendidikan dalam rangka pembinaan olahraga di Kota Lhokseumawe, PT Perta Arun Gas (PAG) menyerahkan bantuan pakaian olahraga kepada SMA Negeri 7 Lhokseumawe, Senin (7/8/2023).

Bantuan berupa kaos tim sepakbola ini diserahkan langsung oleh Manager Corporate Communications (Corcomm) & CSR, Iskandarsyah dan diterima langsung oleh Kepala SMAN 7 Lhokseumawe, Mukhtaruddin.

Mukhtaruddin menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PAG atas bantuan yang diberikan.

“Kami senang. Bantuan pakaian ini akan digunakan sebaik-baiknya oleh para siswa SMAN 7 Lhokseumawe," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Manager Corcomm & CSR, Iskandarsyah, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kontribusi PAG dalam melaksanakan Program TJSL (Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan).

Iskandarsyah juga berpesan kepada para siswa SMAN 7 Lhokseumawe untuk dapat meningkatkan prestasi sekolah melalui keikutsertaan siswa dalam berbagai kejuaraan sepak bola.

Diharapkan dengan adanya bantuan ini, masih menurut Iskandar, SMAN 7 Lhokseumawe mampu mencetak bibit unggul yang bisa mengharumkan nama sekolah dan daerah.

"PAG akan berupaya optimal guna mendukung kegiatan yang positif dari para siswa. Semoga bantuan yang telah disalurkan ini bermanfaat secara berkelanjutan guna mendukung siswa dalam menyalurkan bakat dan hobi berolahraga," tutup Iskandarsyah. (*)

(Lhokseumawe)

Belum ada Komentar untuk "PAG Bantu Seragam Olahraga Siswa SMAN 7 Lhokseumawe"

Posting Komentar

Semangat Kebersamaan, Ribuan Peserta Ikuti Pawai Ta'aruf Meriahkan Pembukaan MTQ ke-58 Kota Medan

LensaMedan - Suasana meriah dan semangat kebersamaan terpancar di Pawai Taaruf MTQ ke- 58 Tingkat Kota Medan tahun 2025, Sabtu (19/4/25) di ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel