Harapkan Dapat Peserta Unggul, Bupati Zahir Buka Pesparawi 2 Batu Bara


Lensamedan -

Pesta Paduan Suara gerejawi (PESPARAWI) 2 Kabupaten Batu Bara resmi dibuka. Peresmian tersebut  dibuka langsung oleh Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP di Aula Gedung MPH Komplek Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Jum'at (10/11/2023).

Pesparawi Ke - 2 tahun 2023 yang mengusung tema "Ia Allahku, kupuji dia, ia Allah Bapaku, kuluhurkan dia" ini diikuti utusan gereja - gereja Se-Kabupaten Batu Bara. 

Dengan kategori lomba solo anak usia 6-7 tahun, solo anak usia 9-11 tahun, solo remaja usia 15-22 putra dan putri, vocal grup, paduan suara anak, paduan suara wanita, paduan suara dewasa campuran dan musik pop gerejawi.

Perlombaan Pesparawi tersebut melibatkan para juri yang berkompeten untuk mencari bakat yang nantinya akan dipertandingkan ke tingkat provinsi.

Dalam sambutannya, Bupati Zahir menyampaikan apresiasi kepada Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) yang telah melaksanakan kegiatan ini.

"Dengan diadakan kegiatan seperti ini dapat mencari dan menghasilkan peserta unggul. Sehingga diharapkan Pesparawi Kabupaten Batu Bara dapat meraih juara di tingkat Provinsi hingga Nasional",cetus Bupati Zahir.

Reporter : Reza

Belum ada Komentar untuk "Harapkan Dapat Peserta Unggul, Bupati Zahir Buka Pesparawi 2 Batu Bara"

Posting Komentar

Semangat Kebersamaan, Ribuan Peserta Ikuti Pawai Ta'aruf Meriahkan Pembukaan MTQ ke-58 Kota Medan

LensaMedan - Suasana meriah dan semangat kebersamaan terpancar di Pawai Taaruf MTQ ke- 58 Tingkat Kota Medan tahun 2025, Sabtu (19/4/25) di ...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel