Pekan Ketiga Ramadan, Sejumlah Harga Kebutuhan Pokok Alami Penurunan


Lensamedan - Sejumlah harga kebutuhan pokok di Kota Medan mengalami penurunan pada pekan ketiga Ramadan. 

Ketua Tim Pemantau Harga Bahan Pokok Sumatra Utara (Sumut), Gunawan Benjamin, menyebutkan, beberapa diantaranya adalah harga daging ayam yang saat ini dijual dalam rentang Rp30 ribu hingga Rp33 ribu per Kg, telur ayam yang turun Rp50 hingga Rp100 per butir.

Ataupun cabai merah dan cabai rawit yang turun dan saat ini ditransaksikan dikisaran Rp30 ribu hingga Rp36 ribu per Kg.

Sementara itu harga gula pasir, minyak goreng, dan daging sapi masih cukup stabil dibandingkan dengan pekan kedua ramadahan sebelumnya. 

“Selain itu, harga bawang merah juga terpantau stabil dalam rentang Rp33 ribu hingga Rp38 ribu per Kg, dan harga bawang putih stabil dikisaran 38 hingga 40 ribu per Kg nya,” ujarnya di Medan, Jumat (29/3/2024).

Selanjutnya harga beras ditransaksikan stabil meskipun sejauh ini memiliki kecenderungan untuk mengalami penurunan. 

Sisi persediaan beras mulai meningkat di wilayah Sumut, menurut Gunawan seiring dengan panen raya yang terjadi di luar provinsi Sumut. Ditambah dengan cadangan beras yang membaik dari sisi bulog. 

Jadi potensi penurunan harga beras bukan dikarenakan demand yang memburuk, namun lebih dikarenakan sisi persediaan yang membaik.

“Akan tetapi, apakah komoditas lainnya yang turun dipicu oleh demand atau permintaan yang memburuk?, jawabannya adalah iya. Khususnya untuk bulan ramadan di pekan ketiga ini. Demand atau permintaan memang lebih sedikit dibandingkan dengan permintaan di pekan ramadan lainnya. Tetapi ini hanya sebentar, demand akan naik lagi di pekan keempat ramadan nantinya,” pungkasnya. (*)


(Medan)


Belum ada Komentar untuk "Pekan Ketiga Ramadan, Sejumlah Harga Kebutuhan Pokok Alami Penurunan"

Posting Komentar

Paslon HIRO Tak Punya Konsep Logis Soal Program Buat Kota Medan

LensaMedan - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Hidayatullah-Yasyir Ridho Loebis menyampaikan salah satu program mereka dalam pem...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel