Akhir Pekan, IHSG Ditutup Menguat


LensaMedan - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,54% di level 7.520,602 pada perdagangan di akhir pekan. Kinerja IHSG pada perdagangan hari ini berada dalam rentang 7.506 – 7.549.

Tidak hanya IHSG yang berada di zona hijau, beberapa bursa di Asia juga ditutup menguat seperti bursa Hang Seng dan Nikkei.

Namun mayoritas bursa di Asia justru ditutup melemah pada perdagangan hari ini.

Analis Keuangan Sumatra Utara (Sumut), Gunawan Benjamin, mengatakan, penguatan IHSG dipicu oleh menguatnya sejumlah saham properti seperti BSDE, CTRA, BBTN atau SMRA.

Kinerja saham sektor properti tersebut naik seiring dengan rencana presiden terpilih Prabowo Sukbianto yang akan menghapus pajak properti.

"Saham sektor properti seketika mengalami kenaikan dan masuk dalam jajaran top gainer pada perdagangan hari ini," ujar Gunawan, Jumat (11/10/2024).

Sementara itu, untuk kinerja mata uang Rupiah ditransaksikan menguat ke level 15.575 per Dolar AS.

Pelaku pasar sendiri dinilai Gunawan belum berada pada kesimpulan bagaimana arah kebijakan pemangkasan bunga acuan The FED kedepan.

Mengingat data ekonomi AS pada perdagangan kemarin dirilis beragam dengan tetap menyisakan keraguan di kalangan pelaku pasar.

"Data ekonomi AS di satu sisi menunjukan bahwa ekonomi AS masih cukup solid, namun di sisi lainnya menunjukan angka pengangguran yang kian bertambah," katanya.

Meski demikian data tersebut sejauh ini mampu menjadi katalis positif bagi kinerja harga emas, dimana harga emas terpantau menguat di level US$2.638 per ons troy, atau sekitar Rp1,33 juta per gramnya. (*)


(Medan)

Belum ada Komentar untuk "Akhir Pekan, IHSG Ditutup Menguat "

Posting Komentar

Relawan Bobby - Surya Patroli Semua TPS Cegah Politik Uang

LensaMedan - Relawan Bobby - Surya resmi deklarasi untuk mensukseskan pilkada yang jujur, dan adil di rumah pemenangan, Jalan Putri Hijau, S...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel