IHSG Masih Bergerak Sideways


LensaMedan - Kinerja indeks bursa di Asia mayoritas melemah pada perdagangan hari ini.

Data initial jobless claims AS sebanyak 225 Ribu, lebih tinggi dari konsensus pasar sebelumnya dan menjadi kabar buruk bagi pasar saham di AS. 

Data tersebut memicu spekulasi bahwa ekonomi AS belum berada dalam jalur yang benar untuk mengalami pemulihan.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada sesi pembukaan perdagangan hari ini diperdagangkan melemah di kisaran level 7.535.

Pelemahan ini menurut Analis Keuangan Sumatra Utara (Sumut), Gunawan Benjamin, terjadi ditengah memburuknya kinerja bursa di Asia dan minimnya sentimen pasar.

"Agenda ekonomi yang dinanti pelaku pasar diantaranya adalah rilis data ketenagakerjaan AS diluar sektor pertanian serta data tingkat penangguran AS," sebut Gunawan di Medan,  Jumat (4/10/2024).

Sementara itu, pada perdagangan pagi ini kinerja mata uang Rupiah ditransaksikan melemah ke level 15.510 per Dolar AS.

Rupiah dikatakan Gunawan mengalami tekanan yang cukup besar setelah imbal hasil US Treasury justru mengalami kenaikan di atas 3.8%.

Ditambah dengan mencuatnya kekuatiran bahwa kenaikan harga minyak mentah akan membuat laju tekanan inflasi di tanah air mengalami kenaikan.

"Secara keseluruhan, pasar pada perdagangan hari ini mewaspadai pelemahan Rupiah yang bisa memberikan tekanan lanjutan pada IHSG," terangnya.

Di sisi lainnya, harga emas dunia ditransaksikan stabil dikisaran US$2.658 per ons troy nya.

Minimnya agenda ekonomi pada hari ini, serta rilis data ekonomi AS yang masih bergerak mixed.

Ditambah dengan ketegangan di timur tengah yang sedikit mereda, membuat harga emas tidak banyak berubah. (*)


(Medan)

Belum ada Komentar untuk "IHSG Masih Bergerak Sideways"

Posting Komentar

Kukuhkan Bunda Literasi, Ini Pesan Pj Bupati Batu Bara

LensaMedan - Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara H. Heri Wahyudi Marpaung, S. STP, M. AP mengukuhkan Bunda Literasi Kabupaten Batu Bara di Ballro...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel