27 November, Aci - Lom Lom Yakin Menang Telak di Dapil 1 Deli Serdang
LensaMedan - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Deli Serdang, Asri Ludin Tambunan - Lom Lom Suwondo (ADIL), yakin menang telak di Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Deli Serdang, pada 27 November 2024. Hal ini diungkapkan anggota DPRD Sumut dari Partai Golkar periode 2024-2029, Mikail TP Purba.
Dimana, pada Pilkada 2024, Dapil 1 Deli Serdang terdiri dari Kecamatan Lubuk Pakam, Galang, Pantai Labu, Pagar Merbau dan Beringin.
"Pada 27 November 2024 nanti. Kita yakin pasangan nomor 02 ADIL menang telak di Dapil 1 Deli Serdang, dengan hitungan 50 persen lebih," sebut Mikail TP Purba, Senin (25/11/2024).
Analisa ini, kata Mikail TP Purba berdasarkan jumlah kegiatan dan dukungan relawan yang sangat tinggi, di Dapil 1 Deli Serdang (Kecamatan Lubuk Pakam, Galang, Pagar Merbau, Pantai Labu dan Beringin).
"Ada 102 relawan untuk memenangkan pasangan 02 ADIL, yang umumnya berpusat di Lubuk Pakam Ibukota Deli Serdang. Ditambah lagi suara partai koalisi ADIL yang jumlah suaranya 93.575 pada Pileg 2024 ini, menjadi indikator kemenangan. Mengingat seluruh partai koalisi melakukan konsolidasi di semua tingkatan hingga ke pimpinan ranting (Desa)," ucap Mikail TP Purba atau biasa disapa Ucok Kemon.
Hal senada untuk kemenangan pasangan ADIL, juga disampaikan tokoh masyarakat Deli Serdang H Sugeng. Ia mengatakan pasangan 02 mutlak dapat menang mengingat banyak elemen masyarakat bidang agama, profesi, kepemudaan dan kesukuan yang mendukung pasangan Asri Ludin Tambunan dan Lom Lom Suwondo.
"Ini merupakan bukti dukungan kepada pasangan ADIL sangat tinggi, dan kemungkinan menang telak di Dapil 1," ucap H. Sugeng yang merupakan tokoh masyarakat di Lubuk Pakam, dan orang tua dari Dedy Syahputra SH anggota DPRD Kabupaten Deli Serdang Fraksi Gerindra 3 periode.
"Program pasangan 02 ADIL dengan jargon Sehatnya, Sehat Pelayanan Kesehatan, Sehat Pelayanan Publik, Sehat Lingkungan dan Sehat Ekonominya sangat meyakinkan masyarakat," pungkas H. Sugeng yang juga sepuh Pemuda Pancasila di Kabupaten Deli Serdang.
(Deli Serdang)
Belum ada Komentar untuk "27 November, Aci - Lom Lom Yakin Menang Telak di Dapil 1 Deli Serdang"
Posting Komentar