Pernyataan Ahmad Doli Pendapat Pribadi, Ini Kata Musa Rajekshah soal Posisi Golkar di Pilkada Batu Bara

LensaMedan - Pernyataan tentang instruksi kader Partai Golkar untuk memenangkan salah satu pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada Batu Bara, adalah pernyataan oknum semata. Realitanya, Partai Golkar tidak mengusung pasangan manapun di Batu Bara.

Sebelumnya, Waketum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tanjung, mengatakan partai memerintahkan kader di Kab Batu Bara untuk memenangkan Baharuddin Siagian - Syafrizal.

"Kami menegaskan bahwa itu adalah pernyataan oknum, bukan pernyataan resmi Partai Golkar," kata Ketua DPD Partai Golkar Sumut, Dr. H Musa Rajekshah, Jumat (8/11).

Kata dia, di Pilkada Batu Bara, Partai Golkar tidak mengusung pasangan mana pun. Hal itu juga merupakan keputusan DPP Partai Golkar. "Hal ini kami sampaikan agar kader-kader dan masyarakat di Batu Bara memahaminya," tukasnya.

Mengenai dinamika ini, Musa Rajekshah, menganggapnya sebagai persoalan politik yang lumrah terjadi dalam kontestasi. Diketahui, Ahmad Doli juga merupakan Anggota DPR dari daerah pemilihan Sumut 3, di mana Kab Batu Bara adalah salah satu daerah dalam dapil itu.

Hal ini menurutnya, mirip dengan fenomena sebanyak 7 kader partai anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus menyatakan dukungannya untuk pasangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta. Sementara Paslon yang diusung KIM Plus, adalah Ridwan Kamil dan Suswono.

"Jadi pernyataan oknum saja. Sementara, kenyataannya Partai Golkar tidak mendukung calon manapun pada pemilihan Calon Bupati di Kabupaten Batubara " pungkasnya.

(Medan)

Belum ada Komentar untuk "Pernyataan Ahmad Doli Pendapat Pribadi, Ini Kata Musa Rajekshah soal Posisi Golkar di Pilkada Batu Bara"

Posting Komentar

Kalahkan Tuan Rumah, Timnas Futsal Indonesia Melaju ke Babak Final Piala AFF 2024

LensaMedan - Timnas Indonesia melaju ke babak final piala AFF Futsal 2024 dan akan menghadapi Vietnam. Kepastian itu didapatkan setelah Timn...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel