IHSG dan Rupiah Kompak Naik


LensaMedan - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan awal pekan ini ditutup menguat 3.97% di level 6.519,66.

Kinerja IHSG ditutup menguat berbarengan dengan menguatnya kinerja mata uang Rupiah ke level 16.475 per Dolar AS. Mayoritas bursa di Asia pada perdagangan hari ini juga ditutup menguat.

Demikian halnya dengan kinerja mata uang Dolar AS yang mengalami pelemahan terhadap sejumlah mata uang seperti Yen Jepang, Dolar Singapura, Dolar Hongkong dan Rupe India.

Analis Keuangan Sumatra Utara (Sumut), Gunawan Benjamin, mengatakan, menguatnya kinerja IHSG dan Rupiah terjadi jelang pemberlakuan kenaikan tarif yang akan dilakukan oleh Presiden AS Donald Trump terhadap Meksiko, Kanada dan China.

Sejauh ini, kabar yang mencuat adalah bahwa kenaikan tarif untuk Kanada dan Meksiko yang semula direncanakan sebesar 25%, berpeluang untuk direalisasikan lebih kecil.

Spekulasi tersebut yang mendorong penguatan pada pasar keuangan di hari ini. Karena sebelumnya pelaku pasar sudah menghitung dampak kenaikan tarif 25% dari kedua negara tersebut dan telah disesuaikan dengan kondisi pasar.

"Sementara kenaikan tarif ke China sebesar 10% dikabarkan tidak akan mengalami perubahan," ujar Gunawan di Medan,  Senin (3/3/2025).

Kabar inilah menurut Gunawan yang menjadi isu besar penggerak pasar pada perdagangan hari ini, mengingat kebijakan tersebut baru efektif pada tanggal 4 Maret, dan berpeluang untuk berubah nantinya.

Namun jika situasinya tetap sama, maka potensi tekanan di pasar keuangan masih berpeluang untuk berlanjut.

"Pelaku pasar tentunya was-was dengan realisasi kebijakan yang akan berlaku kurang dari 24 jam tersebut," katanya.

Selain pasar keuangan, harga emas relatif lebih rendah di perdagangan sore. Emas ditransaksikan diikisaran level US$2.868 per ons troy, atau sekitar Rp1,52 juta per gramnya. (*)

(Medan)

Belum ada Komentar untuk "IHSG dan Rupiah Kompak Naik"

Posting Komentar

Hadiri Rapat Paripurna DPRD Sumut, Bobby Nasution Sampaikan Lima Plus Satu Program Prioritas Pembangunan

LensaMedan - Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution menyampaikan lima plus satu program prioritas pembangunan, selama memimpin Prov...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel